Halaman Detail Berita

Bapel Jamkessos DIY Raih Predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)
Jumat, 01 Januari 2021    Berita

Di penghujung  Tahun 2020 ini, Balai Penyelenggara Jaminan Kesehatan Sosial (Bapel Jamkessos) DIY  berhasil meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) setelah berjuang meraihnya sejak Tahun 2018. Hal ini tentu saja merupakan momen yang sangat disyukuri mengingat perjuangan Bapel Jamkessos DIY akhirnya membuahkan hasil. 

Predikat  yang diperoleh tersebut merupakan buah kerja keras yang terus dilakukan oleh Bapel Jamkessos DIY untuk selalu meningkatkan pelayanan publik yang berkualitas, cepat, transparan , dan bebas dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) . Dengan diraihnya predikat WBK ini, Bapel Jamkessos DIY  akan semakin berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik serta konsisten memberikan pelayanan yang bersih, terbebas dari segala macam bentuk KKN.

Semoga Bapel Jamkessos DIY dapat mempertahankan predikat WBK ini di tahun depan serta dapat meningkatkan lagi menjadi Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di tahun-tahun mendatang.  SALAM PERUBAHAN!


Dokumen : Download 1

Sumber: Tim ZI Bapel Jamkessos DIY

Balai Penyelenggara Jaminan Kesehatan Sosial (Bapel Jamkessos) Daerah Istimewa Yogyakarta  adalah Unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang bertugas menyelenggarakan kegiatan jaminan kesehatan bagi masyarakat DIY

STATISTIK PENGUNJUNG

Hari Ini105
Kemarin226
Bulan Ini2164
Total153059